Makanan Yang Menyerupai Sate Di Mancanegara

Siapa yang tidak mengenal makanan yang bernama sate…. Sate adalah makanan yang terbuat dari potongan daging yang dipotong kecil-kecil dan ditusuk dengan tusukan, kemudian dibakar menggunakan bara arang. Sate merupakan makanan khas yang berasal dari Indonesia, namun tahukah Anda bahwa makan sejenis sate dimiliki oleh negara-negara lain meski nama dan bahannya berbeda.

Makanan Yang Menyerupai Sate Di Mancanegara

Nah, berikut makanan yang menyerupai sate di mancanegara:

Yakitori, Jepang

Yakitori, Jepang
sumber (pipitojourno.wordpress.com)

Yakitori adalah adalah sate khas dari Jepang yang umumnya menggunakan daging ayam. Potongan daging, kulit, hati, jantung, dan ampela dipotong kecil ukuran sekali gigit, ditusuk dengan tusukan bambu, lalu dibakar dengan api arang atau gas. Pembeda yakitori dengan sate Indonesia adalah bumbunya, yaitu saus yang terbuat dari kecap asin, mirin, arak, dan gula

Shish Kebab, Turki

Kebab adalah sebutan untuk berbagai hidangan daging panggang/bakar yang ditusuk memakai tusukan atau batang besi. Hidangan ini umum dijumpai dalam masakan Laut Tengah. Daging yang umum dipakai untuk kebab adalah daging domba dan daging sapi, atau kadang-kadang daging kambing, daging ayam, ikan, atau kerang.

Chuanr, China

Chuanr, China
sumber (dontai.com)

Chuanr, kadang-kadang disebut sebagai chuan, atau kebab yang merupakan potongan-potongan kecil daging di panggang ditusuk sate. Chuanr berasal dari provinsi Xinjiang Cina dan dalam beberapa tahun terakhir telah menyebar di seluruh negara, terutama di Beijing, Tianjin, dan Jilin. Chuanr dapat dibumbui dengan jintan biji, lada yang dikeringkan, garam, dan wijen atau minyak wijen ditaburkan atau disikat ke atasnya. Di Tianjin, chuanr sering disajikan dengan roti bulat kecil.

Brochete, Prancis

Sate Prancis ini biasanya terdiri dari potongan daging atau potongan daging campur sayuran. Tusukan satenya menggunakan bahan metal. Bumbunya meresap, namun rasanya tak terlalu kuat. Biasanya, daging dan sayur-sayuran diletakkan pada brochette, namun potongan-potongan kecil roti juga dapat tertusuk bersama dengan bahan lain juga.

Spiedini, Italia

Chuanr, China
sumber (lisaiscooking.blogspot.com)

Biasanya menggunakan daging sapi, ayam, babi, sosis yang dipotong seukuran dalam bentuk kubus. Biasanya sebelum di panggang, daging ditusuk dengan tusuk kayu bersama potongan sayuran. Bumbunya menggunakan minyak zaitun dan anggur putih serta rosemary, merica dan garam.

Pinchitos, Spanyol

Pinchitos, Spanyol
sumber (culinaryanthropologist.org)

Pinchitos merupakan sate yang dagingnya dipotong berbentuk kubus dan ditusuk ke tusukan yang secara tradisional dipanggang di anglo arang. Pinchitos biasanya terbuat dari daging babi atau daging ayam yang direndam dengan minyak zaitun, dan rempah-rempah (seperti bawang putih, jinten, thyme, paprika, oregano, kunyit dan merica) dan dibumbui dengan garam. Biasa disajikan pada saat musim panas dengan roti, irisan lemon, dan anggur

Espetada, Portugis

Espetada adalah hidangan khas Portugis yang terbuat dari potongan besar daging sapi atau daging babi yang ditusuk dengan tambahan sayuran, seperti bawang dan paprika. Ada juga yang menggunakan cumi-cumi sebagai pengganti daging. Bumbu Espetada biasanya terdiri dari merica, bawang merah. Daging yang mau di panggang sebelumnya diolesi dengan bumbu yang sudah dihaluskan.

Espetinho, Brazil

Espetinho, Brazil
sumber (kispeto.com.br)

Espetinho adalah kata Portugis yang berarti “sate kecil yang ditusuk” yang mirip dengan kebab di berbagai tempat. Espetinho dapat dibuat dari banyak hal. Yang paling umum adalah menggunakan daging sapi atau ayam yang telah dibumbui. Ada jenis lain dari espetinho, yaitu terbuat dari sosis atau hot dog, dari udang atau ikan potong yang dibentuk kubus. Keju Brazil yang dilelehkan menjadi bumbu khas sate sebelum dipanggang.

Banderillas, Mexico

Banderillas, Mexico
sumber (tvazteca.com)

Banderillas adalah potongan-potongan daging, sayuran, dan atau buah yang ditusuk pada tusukan. Biasanya sate ala Mexico ini terdiri dari ikan asin, telur rebus, udang, buah zaitun, atau apa saja. Mereka kadang-kadang disajikan dengan roti atau crackers. Banderillas harus dimakan dalam satu gigitan.

Suya, Nigeria

Suya, Nigeria
sumber (suyahut.com)

Suya adalah shish kebab yang cukup terkenal di daerah Afrika. Suya umumnya menggunakan daging sapi. Tapi juga bisa daging ayam, kambing dan ikan. Biasanya daging dipotong tipis-tipis lalu ditusuk dengan tusuk sate kayu. Bumbunya biasanya terdiri dari bawang merah, bawang putih, jahe kering, paprika. Di Ghana, suya juga dikenal dengan nama chichinga.

Sosatie, Afrika Selatan

Sosatie, Afrika Selatan
sumber (alexfaure.blogspot.com)

Sosatie merupakan hidangan tradisional di Afrika Selatan, yang terdiri dari daging domba atau kambing yang dimasak dengan tusuk sate. Sosatie biasa menggunakan daging sapi dan domba yang sudah diasinkan. Biasanya sebelum dipanggang, daging yang ditusuk diselingi dengan daging yang berbeda.

http://www.perutgendut.com/read/makanan-yang-menyerupai-sate-di-mancanegara/624

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.